Pengelola Lahan Kosong di Cibangkong Diminta Sediakan TPS untuk Warga

Sampah di Cibangkong

Kota Bandung – Camat Batununggal, Enjang Mulayana tengah mencari solusi pengadaan tempat pembuangan sementara (TPS) di wilayahnya. Enjang meminta pengelola lahan yang menjadi TPS liar selama ini memfasilitasinya.

Seperti diketahui, selama 10 tahun terakhir lahan kosong di RT 03 RW 10 Kelurahan Cibangkong Kecamatan Batununggal Kota Bandung berubah lautan sampah. Kondisi ini disebabkan ketiadaan TPS di wilayah tersebut.

Enjang menuturkan, lahan kosong tersebut merupakan milik pihak swasta. Rencananya lahan tersebut nantinya akan dibangunkan rumah susun sederhana. Namun, hingga kini tak kunjung terealiasi.

“Kami sudah minta dan mereka (pengembang) berkomitmen akan juga disiapkan TPS baik untuk masyarakat sekitar maupun penghuni rumah susun,” kata Enjang disela-sela pengangkutan sampah, Kamis (6/7/2017).

Ia menuturkan sementara waktu evakuasi tumpukan sampah dilakukan secara manual oleh ratusan petugas kebersihan. Rencananya untuk mempercepat evakuasi, alat berat juga akan dikerahkan.

“Kita akan mencoba berbagai upaya yang pertama kita lakukan pengerukan dengan menggunakan alat berat juga,” tutur dia.

Dia sudah menginstruksikan kepada Lurah Cibangkong untuk melakukan sosialisasi terkait skema pembuangan sampah. Termasuk imbauan untuk tidak kembali membuang sampah di lahan kosong tersebut.

“Kita siapkan minimal triseda, jadi terserah itu akan ditempatkan di suatu lokasi dan masyarakat membuangnya ke TPS,” kata Enjang. (avi/avi)



detikNews.com
Previous
Next Post »

Jadilah yang pertama berkomentar di bawah ini ConversionConversion EmoticonEmoticon